Pada Sabtu, 13 Juli 2024, KD PELNAP GPdI se-DIY mengadakan "Pesta Anak 2024" untuk anak-anak sekolah minggu GPdI se-DIY. "Pesta Anak 2024" diadakan di GPdI Qadosy Family, Kaliurang, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Acara digelar pada pukul 09.00 WIB. Anak-anak sekolah minggu GPdI Tentrem Rahayu Gangsiran, #TentremRahayuKidz, ikut berpartisipasi dalam "Pesta Anak 2024" yang diselenggarakan KD PELNAP GPdI se-DIY.
Sebelum memulai kegiatan "Pesta Anak 2024", anak-anak sekolah minggu dari seluruh GPdI di DIY diajak untuk beribadah, memuji Tuhan, dan merenungkan firman Tuhan. Anak-anak sekolah minggu GPdI se-DIY antusias dan bersukacita dalam ibadah. Mereka menari dan menyanyi bersama dengan teman-teman sebayanya. Meskipun dari latar dan gereja yang berbeda-beda, mereka mudah berbaur antara satu dengan lainnya. Pemberitaan Firman Tuhan pada "Pesta Anak 2024", diberitakan oleh Bapak Pdt. Eru Akuwan, M.Th. Beliau mengajak pada anak-anak untuk mengikuti perlombaan "Pesta Anak 2024" dengan sportif, jujur, dan selalu mengandalkan Tuhan.
Seusai ibadah, perlombaan "Pesta Anak 2024" dimulai. Lomba yang diadakan pertama adalah mewarnai dan story telling. Sesi berikutnya adalah lomba bernyanyi lagu rohani. Lalu sebagai puncak lomba dan puncak acara adalah lomba CTA (Cerdas Tangkas Alkitab). Soal-soal CTA disusun oleh berbagai hamba Tuhan GPdI se-DIY dengan materi berkaitan dengan kitab "Kisah Para Rasul". Pada momen ini adalah momen yang menegangkan bagi seluruh peserta, karena beradu wawasan berkaitan dengan Alkitab.
Kami berikan apresiasi setinggi-tingginya bagi #TentremRahayuKidz, anak-anak sekolah minggu GPdI Tentrem Rahayu Gangsiran yang telah berani untuk tampil pada perlombaan "Pesta Anak 2024". Kiranya Tuhan selalu memberkati tiap usaha yang diberikan. Semangat untuk lomba-lomba berikutnya!
Ikuti perkembangan informasi dari kami melalui sosial media berikut ini:
Tags:
Berita GPdI TRG